Membuat Speedtest Server Ookla

Pointing Domain

Buat/alokasikan domain/subdomain untuk di pointing ke IP speedtest server.
Contoh:

speedtest.namadomain.com A 103.123.123.10

Instalasi

Gunakan non root user (user biasa) untuk melakukan instalasi

Buat folder agar terlihat rapi dan terstruktur

mkdir ~/ookla-speedtest

Pindah working directory

cd ~/ookla-speedtest

Download script installer

wget https://install.speedtest.net/ooklaserver/ooklaserver.sh

Berikan izin untuk execute

chmod a+x ooklaserver.sh

Install Server daemon

./ooklaserver.sh install

Jika ada pertanyaan

Server Platform is linux-x86_64-static-musl
This will install the Ookla server for linux-x86_64-static-musl to the current folder. Please confirm (y/n) > y

Pilih y

Maka akan muncul output sebagai berikut

Checking Directory Structure
Downloading Server Files
  % Total    % Received % Xferd  Average Speed   Time    Time     Time  Current
                                 Dload  Upload   Total   Spent    Left  Speed
100 4529k  100 4529k    0     0  4104k      0  0:00:01  0:00:01 --:--:-- 4106k
Extracting Server Files
OoklaServer
OoklaServer.properties.default
Starting OoklaServer
Daemon Started (1669)
NOTE:

We strongly recommend following instructions at

   https://support.ookla.com/hc/en-us/articles/234578588-Linux-Startup-Script-Options

to ensure your daemon starts automatically when the system reboots

Konfigurasi

SSL

Aktifkan SSL/https, Untuk mengaktifkan ssl kita harus edit file ~/ookla-speedtest/OoklaServer.properties

Namun sebelum mengedit baiknya kita salin terlebih dahulu file original nya agar ketika terdat kesalahan masih ada backup

cp ~/ookla-speedtest/OoklaServer.properties ~/ookla-speedtest/OoklaServer.properties.bak
nano ~/ookla-speedtest/OoklaServer.properties

Uncomment baris berikut

# OoklaServer.ssl.useLetsEncrypt = true

Sehingga menjadi seperti berikut

 OoklaServer.ssl.useLetsEncrypt = true

SSL akan aktif ketika server kita sudah di approve oleh Ookla

Tentukan Allowed Domain

Edit file ~/ookla-speedtest/OoklaServer.properties

nano ~/ookla-speedtest/OoklaServer.properties

Uncomment

# OoklaServer.allowedDomains = *.ookla.com, *.speedtest.net

Sehingga menjadi seperti berikut

 OoklaServer.allowedDomains = *.ookla.com, *.speedtest.net

Izinkan Ookla Server Untuk Melakukan Auto Update

Uncomment/Tambahkan baris berikut

# OoklaServer.enableAutoUpdate = true

Sehingga menjadi seperti berikut

 OoklaServer.enableAutoUpdate = true

Lakukan restart speedtest daemon

./OoklaServer restart

Auto Start Ookla Server (rc.local)

Autostart melalui konfigurasi rc.local sudah tidak bisa lagi di Debian 12 dan Ubuntu 24.04

Buat agar speedtest daemon otomatis berjalan ketika reboot/startup, buat file /etc/rc.local

sudo nano /etc/rc.local

Masukkan baris berikut

su namauser -c '/home/namauser/ookla-speedtest/OoklaServer --daemon'

Sesuaikan namauser dan path directory yang saya tandai warna oranye dengan namuser dan direktory yang telah disesuaikan di awal, untuk namauser gunakan user non root

Auto Start Ookla Server (crontab)

Karena di debian 12 sudah tidak lagi support untuk /etc/rc.local maka kita buat saja perintahnya di eksekusi pada saat startup menggunakan crontab (gunakan user non root)

crontab -e

Masukkan baris berikut di paling bawah

@reboot /home/namauser/ookla-speedtest/OoklaServer --daemon >> /home/namauser/ookla_server.log 2>&1

Ketika ada suatu kesalahan otuputnya dapat dilihat di file /home/namauser/ookla_server.log

Coba lakukan reboot apakah daemon speedtest sudah autostart

Verifikasi Autostart Ookla Server

Verifikasi menggunakan perintah

ss -tunlp

Pastikan port 8080 dan port 5060 sudah terbuka seperti berikut

Lakukan pengujian melalui halaman resmi https://www.speedtest.net/host-tester

Untuk test https biasanya akan failed karena kita harus submit terlebih dahulu server kita, Ketika server kita sudah di approve maka status https akan menjadi PASSED

Submit / Register Speedtest Servers Ookla

Untuk Submit/Register bisa dilakukan melalui link berikut

https://account.ookla.com/register/servers

Pastikan kamu sudah mempunyai akun Ookla, jika belum bisa lakukan registrasi terlebih dahulu

Perintah untuk management daemon

./ooklaserver.sh start
./ooklaserver.sh restart
./ooklaserver.sh stop

Konfigurasi Tambahan

Jika menggunakan firewall e.g UFW pastikan untuk di allow port 5060 & 8080

ufw allow 5060
ufw allow 8080
Tested On: Ubuntu Server 24.04
Dokumentasi Resmi: https://support.ookla.com/hc/en-us/articles/234578568-How-To-Install-Submit-Server